Minggu, 27 Oktober 2013

Minggu, 08 September 2013

Tentang Sahabat

kadang aku takjub dengan pandangan orang tentangku.. sejujurnya aku ini egois.. selalu berharap semua berjalan seperti seharusnya... tapi sisi baiknya, buat aku perduli pada orang lain seperti bernafas.. alami aja..
kadang ketemu orang baru, tapi tiba2 aku udah terjebak dalam separuh perjalanan hidupnya.. edunn.. inget pas perjalanan pulang dari surabaya ke jogja, ada cowok yang tiba2 curhat.. dan aku terjebak diantara perasaan yang gak karuan pengen menghilang tapi gak mungkin karena ekspresi si cwo saat bercerita, rasanya gak tega untuk ditinggalkan... dan penyiksaan berakhir ketika si cwo sadar.. dia harusnya turun di stasiun sebelumnya... hahahahaha...
belum lagi banyak temen yang merasa punya ikatan kuat denganku, karena pernah aku kuatkan saat mereka jatuh, padahal kalo boleh jujur... aku hampir gak pernah merasa punya seseorang yang spesial... artinya semua teman buatku sama.. mereka datang dan pergi dalam hidupku dan aku tau itu bukan salah mereka karena waktu memaksa masing2 pibadi untuk tumbuh dan setiap orang reaksinya macam-macam... ada yang menerima, ada yang mencoba mengingkari ada yang bolak-balik ke area masalalu.. jadi jangan pernah berharap setiap hal akan sama selamanya... karna itu berarti kamu berharap hal itu "mati" hanya kematian yang abadi.
teman-teman semua.. terimakasih atas semua rasa yang kalian simpan untukku, entah manis, pahit, menyakitkan, menyenangkan... buat aku melakukan banyak hal adalah kebutuhanku sendiri, untuk menyakinkan bahwa aku ini berguna.. 
ketika lukamu sembuh karnaku, semangatmu tumbuh lagi setelah patah, atau saat engkau merasa dikuatkan, engkau merasa dihibur.. sebenarnya hatiku yang paling bahagia karena akulah yang lukanya sedang disembuhkan, akulah yang sedang tumbuh semangatnya, akulah yang sedang dikuatkan, dan akulah yang sedang dihibur, karna buat aku ketika melakukan kebaikan kepada orang lain.. berarti aku sedang melakukan kebaikan pada diriku sendiri... terimakasih.
sahabat seperti harta karun.. semakin lama maka akan semakin berharga.. luph u friends

Sabtu, 31 Agustus 2013

Nostalgia

akhir agustus 2013.... lama sekali aku gak curhat di sini, setahun belakangan ini aku sibuk bener, ngalah2in jadwal kampanye pemilu.. hehehehe..
mungkin banyak hal yang terjadi, banyak hal yang berubah, tapi yang jelas aku masih belum kehilangan "aku" banyak hal yang membuatku terdesak dan berfikir untuk menyerah, tapi kau tau... aku ini punya tekat sekuat baja
aku banyak meninggalkan kisah usang... yang membebaniku buru-buru kutinggalkan, jalanku masih banyak kerikil tapi setidaknya aku tidak ngotot buat membuang batu besar yang menghalangi...
dulu aku ini melo abis... hobinya menikmati luka.. tapi saat ini ada hal yang lebih kunikmati yaitu "mengalahkan ego"
aku tidak berharap mengabaikan siapapun, melupakan siapapun dan menyakiti siapapun, tapi karena terbatasnya kapasitas hati, perputaran waktu, maaf aku meninggalkan semua hal yang membuatku terpatri dalam ingatan masa lalu...
ketika cinta menarikku dari pusaran gelap masa lalu... terimakasih atas kekuatan tanpa batas ini...